BANNER ASKOLANI 2 PERIODE

Sumsel Waspada Banjir dan Tanah Longsor

Apel kesiapsiagaan penanggulangan bencana di Sumsel.--

PALEMBANG - Telah datangnya musim penghujan di wilayah Sumsel, masyarakat diminta untuk waspada dengan bencana alam.

Hal tersebut diungkapkan Pj Gubernur Sumsel, Agus Fatoni saat menjadi inspektur upacara apel kesiapsiagaan personil dan peralatan penanggulangan bencana banjir dan tanah longsor, di halaman venue shooting range JSC Palembang, Kamis 23 November 2023, lalu.

"Dengan kesiapan ini diharapkan dapat memberikan rasa nyaman kepada masyarakat dari ancaman bencana, walaupun kita juga berharap bencana itu tidak terjadi," kata Fatoni.

BACA JUGA:Agus Fatoni Ajak Pemkab Muara Enim Aktif Tuntaskan Program Prioritas

BACA JUGA:Mall Pelayanan Publik Muara Enim Diresmikan

"Terlebih saat ini sudah memasuki musim penghujan. Namun dibalik curah hujan yang tinggi terdapat ancaman  baru yakni bencana banjir bandang dan tanah longsor yang kapan saja datang mengancam beberapa wilayah di Provinsi Sumsel," ucap Fatoni.

Dia mengingatkan semua personel satgas penanggulangan bencana untuk tetap waspada memberikan edukasi dan peringatan dini kepada masyarakat di daerahnya masing-masing.

"Kondisi ekologi seperti degradasi alam, perilaku manusia ini dapat kita perbaiki, namun ini tidak bisa kita kerjakan secara sendiri sendiri kita perlu bersama secara komprehensif untuk mengatasinya," kata Fatoni.

BACA JUGA:Sumsel Targetkan Penyelenggara Pemilu Jadi Contoh Daerah Lain di Indonesia

BACA JUGA:Pj Gubernur Sumsel Digelari Meraje Emban Adat

Fatoni menekankan agar mitigasi terus dilakukan untuk mengurangi resiko jika terjadi bencana banjir dan tanah longsor. 

Dia menyebut, berdasarkan data kejadian bencana yang terjadi di Provinsi Sumsel pada Tahun 2022 sebanyak 147 kali kejadian. Sedangkan hingga November 2023 tercatat sebanyak 69 kali kejadian bencana.

"Mudah-mudahan dengan kesiapsiagaan kita, bencana ini tidak bertambah lagi, walaupun terjadi kita berharap tidak menimbulkan sampai menimbulkan kerusakan sarana prasarana dan  korban jiwa," tandasnya.

BACA JUGA:Tyas Fatoni Kunjungi Pusat Kerajinan Sulam Benang Emas RanauBACA JUGA:Tyas Fatoni Kunjungi Pusat Kerajinan Sulam Benang Emas Ranau

Tag
Share
Berita Terkini
Berita Terpopuler
Berita Pilihan