BANNER ASKOLANI 2 PERIODE

Indonesia Vs Timor Leste: Tim U-19 Bidik Rekor Sempurna

Laga kontra Timor Leste pada Selasa 23 Juli 2024, Tim U-19 Indonesia akan mentargetkan memenangkan pertandingan untuk meraih rekor sempurna di ASEAN U-19 Boys Championship 2024.--PSSI

SURABAYA, KORANHARIANBANYUASIN.ID - Laga lanjutan Grup A ASEAN U-19 Boys Championship 2024, Tim U-19 Indonesia akan bertemu dengan Timor Leste, Selasa 23 Juli 2024, sore nanti.

Pada pertandingan kali ini, Indonesia menargetkan untuk bisa memenangkan laga untuk meraih rekor sempurna.

Tim U-19 Indonesia sendiri, di laga sebelumnya, menghadapi Filipia sukses besar dengan menyapu bersih 6 gol tanpa balas.

BACA JUGA:Kalahkan Kamboja 2-0, Tim U-19 Indonesia Puncaki Klasemen Grup A, Berpeluang Lolos ke Semifinal

BACA JUGA:Catat Sejarah ! Jakarta BIN Raih Juara Proliga 2024 Pertama Kali

Kemudian, menang atas Kamboja dengan skor 2-0, tentu ini menjadi prestasi yang sangat membanggakan.

Sementara bagi Timor Leste menang melawan Kamboja dengan skor 3-2, kemudian di laga kedua mereka justru kalah 0-2 melawan Filipina.

Di grup A, Indonesia masih memimpin dengan raihan enam poin, sementara Timor Leste membayangi di posisi kedua dengan tiga poin.

BACA JUGA:Gregoria Mariska Tunjung Lebih Termotivasi di Olimpiade Keduanya

BACA JUGA:Jelang Olimpiade Paris 2024, Rinov/Pitha: Coba Nikmati Semuanya

Poin yang sama juga dikumpulkan oleh Filipina yang duduk di peringkat ketiga klasemen.

Tim tuan rumah tentu diunggulkan dalam laga nanti karena mendapatkan dukungan penuh dari suporternya sendiri. 

Di sisi lain, keunggulan rekor pertemuan antara Indonesia dan Timor Leste masih dipegang oleh Garuda Nusantara. 

BACA JUGA:Piala Presiden Mulai Digulirkan, Presiden Joko Widodo Dukung Penuh

Tag
Share