BANNER ASKOLANI 2 PERIODE

Peserta Didik SDN 4 Suak Tapeh dapat Pelayanan Pemeriksaan Mata dan Telinga

Kepala sekolah sedang menerima tim Puskesmas --Foto by amin

Durian Daun - Memasuki tahun ajaran baru, satuan pendidikan Sekolah Dasar Negeri (SDN) 4 Suak Tapeh, Kabupaten Banyuasin, Provinsi Sumatera Selatan mendapat pemeriksaan kesehatan.

Penjaringan kesehatan oleh Pusat Kesehatan Masyarakat (Puskemas) Kecamatan Suak Tapeh pada anak di sekolah tersebut dilaksanakan pada Kamis 1 Agustus 2024.

Sedangkan tujuannya, deteksi dini serta edukasi kesehatan mata dan Telinga Hidung dan Tenggorokan (THT) supaya anak-anak tidak terlambat dalam mendapatkan intervensi awal sehingga tidak akan terjadi komplikasi berat saat dewasa.

BACA JUGA:Ajak Seluruh Elemen Masyarakat Sukseskan Pilkada

BACA JUGA:Melaju ke Perempat Final Olimpiade Paris 2024 Gregoria Catatkan Sejarah, Terakhir Kali di Olimpiade 2008

Kegiatan tersebut, kata Kepala SDN 4 Suak Tapeh, Tasihat Jaya SPd diharapkan dapat menumbuhkan kesadaran  peserta didik sejak dini cara hidup bersih dan sehat yang dapat dimulai dari lingkungan sekolah.

Dia mengatakan, melaksanaan kegiatan penjaringan kesehatan peserta didik SDN 4 Suak Tapeh berjalan lancar sehingga dapat memberikan manfaat bagi peserta didik sehingga dapat meningkatkan derajat kesehatan mereka.

Dia mengucapkan terima kasih kepada tim kesehatan Puskesmas Kecamatan Suak Tapeh yang sudah memeriksa peserta didik SDN 4  Suak Tapeh secara rutin, melalui pemeriksaan rutin dapat meningkatkan derajat kesehatan peserta didik di sini.

BACA JUGA:SMPN 1 Selat Penuguan Gelar IHT Pengimbasan PSP Angkatan 1

BACA JUGA:Sadis! Maling Kuras Uang Toko, Lalu Perkosa Pemilik Toko

"Terima kasih pada tim kesehatan Puskesmas Kecamatan Suak Tapeh sudah memberikan pelayanan maksimal kepada peserta didik di sini, diharapkan kerjasama tersebut berjalan terus dengan baik," tutup dia.***

 

 

Tag
Share