BANNER ASKOLANI 2 PERIODE

Hari Pramuka Ke-63, Pj Gubernur Sumsel Sampaikan Hal Ini

Pj Gubernur Sumsel, Elen Setiadi saat menjadi inspektur upacara peringatan Hari Pramuka ke-63 tingkat Provinsi Sumsel, Senin 19 Agustus 2024.--Foto humaspemprovsumsel

KORANHARIANBANYUASIN.ID - Peringatan Hari Pramuka ke-63 digelar di halaman Griya Agung Palembang, Senin 19 Agustus 2024.

Dalam kesempatan itu, Pj Gubernur Sumsel Elen Setiadi bertindak sebagai inspektur upacara.

Dirinya menyampaikan, bahwasanya Pramuka sebagai organisasi sebagai wadah membentuk anggota Pramuka agar berkepribadian.

BACA JUGA:Askolani Kukuhkan Tim Pemenangan ASTA Kecamatan Tungkal Ilir, Minta Tim Tetap Solid

BACA JUGA:Wah Aksi Tuyul Hebohkan Warga Pangkalan Balai Banyuasin

Gerakan Pramuka lanjut dia, merupakan garda terdepan untuk mengajak segenap elemen bangsa, memperkokoh pilar-pilar pembangunan dan mencontohkan nilai-nilai Pancasila.

“Pramuka tidak hanya sekedar menangani character building tetapi juga berperan aktif pada bidang lainnya," kata Elen.

Yakni antara lain, pengabdian masyarakat, pemeliharaan lingkungan hidup, sosialisasi hemat energi, adaptasi teknologi.

BACA JUGA:Resmi Dibuka! Seleksi CPNS tahun 2024, Pemkab Banyuasin Sediakan 591 Formasi

BACA JUGA:Jembatan Lalan Roboh, Pj Gubernur Sumsel: Perusahaan harus Bertanggungjawab

Turut andil dalam mewujudkan ketahanan pangan, mengembangkan program kewirausahaan dalam rangka berkontribusi pada pembangunan ekonomi nasional.

"Dan Gerakan Pramuka terus melakukan transformasi kurikulum agar bisa beradaptasi dengan kebutuhan zaman saat ini dan pada masa yang akan datang,” tuturnya.

Elen berharap, kedepan kegiatan kepramukaan di Provinsi Sumsel terus ditingkatkan dengan pola kegiatan yang disesuaikan dengan kebutuhan generasi muda.

BACA JUGA:Pemprov Sumsel-OJK Sumsel Kolaborasi Berantas Judi Online

Tag
Share