BANNER ASKOLANI 2 PERIODE

25 SDN di Kecamatan Air Saleh Ikuti Lomba Sholawat

Peserta sedang mengikuti lomba sholawat (foto-muk)--

KORANHARIANBANUUASIN.ID - Sebanyak 25 Sekolah Dasar Negeri (SDN) di Kecamata Air Saleh mengrim peserta didik untuk mengikuti lomba sholawat.

Lomba dilaksanakan pada Sabtu 14 September 2024 tersebut dalam rangka peringatan Peringatan Maulid Nabi Muhammad SAW untuk jenjang sekolah dasar.

Kegiatan dibuka Langsung oleh Koordinator Wilayah Dinas Pendidikan dan Kebudayaan (Korwil Disdikbud) Sutarmin SPd MAP dipusatkan di Sekolah Dasar Negeri (SDN) 15 Air Saleh, Kabupaten Banyuasin, Provinsi Sumatera Selatan (Sumsel).

BACA JUGA:84 Tamu Penggalang di MTs Al Masri Pangkalan Balai Dikukuhkan

BACA JUGA:Gelar Karya P5 Mengangkat 5 Tema di SMAN 3 Banyuasin III

Dalam ajang tersebut lanjut dia, bahwa lomba sholawat diikuti oleh siswa perwakilan di 25 SDN di kecamatan Air Saleh. "Masing-masing SD mengirim peserta lomba sholawat," kata dia.

Dia sangat mengapresiasi atas terselenggaranya lomba sholawat, karena berlangsung lancar dan sukses, sebab terlihat semangat peserta dalam mengikuti kegiatan lomba.

Lomba tersebut bukan hanya sekedar kompetisi, tetapi juga wujud penghormatan terhadap Nabi Muhammad SAW yang jadi panutan semua umat Islam.

BACA JUGA:Kenakalan Remaja, Judi Online dan Narkoba Menjadi Perhatian Serius

Lomba sholawat dilaksanakan untuk menunjukkan dedikasi peserta didik dalam mencintai Nabi, sehingga semua peserta didik terus terobsesi dengan Nabi Muhammad SAW.

Terlihat antusiasme siswa sangat terasa, dan semangat kebersamaan yang membawa kebahagiaan pun terpancar di wajah mereka.

Lomba sholawat, bukan hanya tentang mendapatkan penghargaan. Ini adalah kesempatan berharga bagi siswa untuk mendalami makna sholawat.

BACA JUGA:Semarak Maulid Nabi di Banyuasin: UMKM Bersinar, Batik Meriah

Karena makna sholawat yaitu doa dan pujian kepada Nabi Muhammad yang melambangkan cinta dan penghormatan terhadap beliau.

Tag
Share