BANNER ASKOLANI 2 PERIODE

Komentar Fikri/Daniel Atas Kegagalan ke Final China Open 2024

Muhammad Shohibul Fikri/Daniel Marthin saat tampil di semifinal China Open 2024.--Foto PBSI

KORANHARIANBANYUASIN.ID - Kekalahan yang cukup menyesakkan yang dialami Muhammad Shohibul Fikri/Daniel Marthin di semifinal China Open 2024, Sabtu 21 September 2024.

Fikri/Daniel kalah terhormat usai berjuang ketat dua gim atas wakil Malaysia Goh Sze Fei/Nur Izzuddin 14-21, 22-24.

Perjuangan Fikri/Daniel untuk bisa lolos ke final China Open 2024 harus dibayar mahal, usai tak mampu memaksimalkan permainan di poin-poin kritis.

BACA JUGA:Diwarnai Keputusan Kontroversial, Jonatan Christie Kalah, Indonesia Tanpa Wakil di Final China Open 2024

BACA JUGA:Fikri/Daniel Kandas di Tangan Malaysia, Ganda Putra Indonesia Nirgelar

"Kami ingin menang tapi hasilnya kalah. Harus diakui Goh/Izzuddin hari ini bermain sangat solid, sangat konsisten dari awal sampai akhir," kata Fikri, usai bertanding.

"Kami sudah mencoba segalanya terutama di gim kedua. Di poin-poin kritis kami tidak cukup nekat, tidak cukup berani," tambahnya.

Dirinya mengakui jika banyak return serve yang dilepaskan oleh Goh/Izuddin sangat baik.

BACA JUGA:Dejan/Gloria Dihadang Wakil Tuan Rumah, Gagal ke Final China Open 2024

BACA JUGA:China Open 2024: Kurang Tenang di Poin Krusial, Anthony Ginting Gagal ke Semifinal

"Pengembalian servis mereka sangat baik, bolanya turun terus jadi memaksa kami untuk mengangkat bola. Akibatnya kami banyak mendapat serangan," ujarnya.

Penampilan Goh/Izzuddin di semifinal China Open 2024 diakui jauh lebih baik saat pertemuan terakhir di Hong Kong Open 2024.

"Dibandingkan pertemuan minggu lalu, mereka lebih tenang dan lebih bisa mengontrol permainan," kata Daniel. 

BACA JUGA:China Open 2024: Banjir Error, Fajar/Rian Gagal ke Semifinal

Tag
Share
Berita Terkini
Berita Terpopuler
Berita Pilihan