BANNER ASKOLANI 2 PERIODE

Studi Tiru SMPN 13 Palembang ke SMPN 4 Banyuasin III

Studi tiru yang dilakukan SMPN 13 Palembang ke SMPN 4 Banyuasin III.--

GALANG TINGGI - SMPN 13 Palembang melakukan studi tiru ke SMPN 4 Banyuasin III, Kabupaten Banyuasin, Kamis 14 Desember 2023.

Study tiru, dimaksudkan untuk melihat, Mengamati dan menambah pengalaman kegiatan belajar mengajar di sekolah rujukan di daerah Kabupaten Banyuasin yang terletak di Desa Galang Tinggi.

Demikian disampaikan Kepala SMPN 13 Palembang, Slamet. Dia menjelaskan bahwa  kedatangan rombongan SMP 13 Palembang disambut baik dan ramah oleh keluarga besar SMPN 4 Banyuasin III. 

BACA JUGA:Semester Gazal di SMAN 5 Banyuasin Ditutup

BACA JUGA:Merry Hani Rustam Buka Pelatihan Wirausaha Kerajinan Sulam Benang

"Bahkan kami disambut dengan tarian Wonderland, marching band dan kolaborasi silat kedua sekolah tersebut sebagai ungkapan selamat datang," terang Slamet.

Dia mengungkapkan bahwa  banyak sekali ilmu dan pengalaman belajar yang menyenangkan didapatkan saat study tiru di SMP 4 Banyuasin III. 

Mulai dari kegiatan P5 pmbuatan taplak meja sebagai salah satu bentuk rekayasa dan berteknologi dan kegiatan-kegiatan lain yang menyenangkan.

BACA JUGA:Class Metting Berakhir, SMAN 3 Pulau Rimau Terima Hadiah

BACA JUGA:Pemkab Muba Bangga Pabrik Sawit didirikan Putra Daerah

Pada kegiatan tersebut juga dilaksanakan pertandingan persahabatan. Seperti futsal, tenis meja antar guru, bola voli putra.

Maupun guru-guru serta permainan tradisional atau juga bisa disebut SANG PURBA (Sanggar Permainan Tradisional Urang Banyuasin) egrang, bakiak, gasingan, dan congklak.

Sementara Kepala SMPN 4 Banyuasin III, Rismawati mengatakan kehadiran rombongan SMPN 13 Palembang menjalin silahturami, keakraban dan saling berbagi pengalaman antara kedua masing-masing sekolah tersebut

BACA JUGA:Pj. Bupati Banyuasin Apresiasi Penyerahan DIPA dan TKD Secara Digital

Tag
Share
Berita Terkini
Berita Terpopuler
Berita Pilihan