Camat Talang Kelapa dan Panitia Jamran Lakukan Koordinasi ke Yonarhanud 12/SBP

Rombongan panitia Jamran saat diterima camat (foto-muk)--
KORANHARIANBANYUASIN.ID - Camat Talang Kelapa, Salinan, S.Sos., MM menerima kunjungan Panitia Pelaksana Jambore Ranting (Jamran) Talang Kelapa di ruang kerjanya.
Rombongan panitia Jamran diterima pada, Kamis 9 Oktober 2025. Pertemuan tersebut membahas persiapan teknis pelaksanaan Jambore Ranting, termasuk rencana kunjungan ke Satuan Yonarhanud 12/SBP Sukamoro.
Usai pertemuan di kantor, Camat bersama panitia langsung melanjutkan kunjungan ke Yonarhanud 12/SBP untuk melakukan koordinasi dan peninjauan lokasi yang akan digunakan pada saat kegiatan berlangsung.
BACA JUGA:Didik MPd Nakhodai PGRI Cabang Talang Kelapa
BACA JUGA:KOMBEL BERSERI SMPN 2 Banyuasin III Bahas Desiminasi 7 Jurus BK Hebat
Langkah ini dilakukan guna memastikan seluruh persiapan berjalan optimal, sehingga kegiatan Jambore Ranting Talang Kelapa dapat terlaksana dengan tertib, aman.
Diharapkan kegiatan yangakan dilaksanakan dapat memberikan manfaat dalam menumbuhkan semangat kebersamaan serta jiwa kepramukaan bagi para peserta khususnya di Kecamatan Talang Kelapa.
Camat Talang Kelapa Salinan SSos menyampaikan ucapan terima kasih atas kunjungan rombongan Jamran Talang Kelapa sudah melaksanakan koordinasi sesuai rencana.
BACA JUGA:SMPN 4 Banyuasin III Gelar IHT Pemanfaatan Digitalisasi
"Semoga kegiatan yang sudah terencanan dapat berjalan dengan baik dan lancar sesuai apa yqng diharapkan, sehingga dapat menjalin silaturahmi dan kerjasama," ucap dia.