Siswa SMPN 1 Muara Sugihan Diminta Terus Tingkatkan Prestasi
Penyerahan piala pada kegiatan class meeting yang digelar SMPN 1 Muara Sugihan.--
MUARA SUGIHAN -Kepala SMPN 1 Muara Sugihan, Joko Winarmo SPd MSi meminta agar seluruh siswanya untuk terus meningkatkan prestasi belajar dan menjaga nama baik sekolah.
Pesan tersebut disampaikannya pada pembagian piala class meeting kepada peserta didik yang juara pada upacara penutupan akhir semester genap tahun pembelajaran 2023/2024.
Pembagian piala dari semua jenjang kelas dari kelas VII, VIII dan kelas IX sebagai motivasi agar peserta didik lebih meningkatkan prestasinya pada even-even tertentu pada saat lomba.
BACA JUGA: Siswa SMPN 6 Rantau Bayur Telah Terima Raport
BACA JUGA:Pemkab Banyuasin Gelar Pasar Murah, Masyarakat Berbondong-bondong Borong Bahan Pokok
"Pembagian piala untuk juara kelas VII, VIII, IX, semester ganjil tahun pembelajaran 2023/2024. Tingkatkan terus prestasi belajarnya, tetap menjaga nama baik sekolah dimanapun berada," tutur dia.
Dia sangat memberikan apresiasi pada semua peserta didik yang sudah melaksanakan class meeting.
Selama kegiatan pengisi usai penilaian akhir semester itu, seluruh siswa sangat bersemangat untuk ikut terlibat.
BACA JUGA:Perahu Getek Tenggelam di Perairan Banyuasin, Korban Hilang Masih Dilakukan Pencarian
BACA JUGA:Disdikbud Bannyuasin Terus Tingkatkan Layanan Pendidikan Inklusif
Sekarang, kata dia para siswa sudah menikmati libur selama dua minggu, 18 Desember 2023 hingga 2 Januari 2024.
"Kita berharap agar suasana libur dimanfaatkan hal yang positif," saran dia.
Dia juga meminta kepada wali siswa agar memperhatikan dan mengawasi anaknya selama libur sekolah. Karena libur sekolah cukup lama.