BANNER ASKOLANI 2 PERIODE

Peringatan Hari Pahlawan di Ogan Ilir, Sekda Ajak Masyarakat Teladani Pahlawan dan Cintai Negri

Kegiatan tabur bunga--

KORANHARIANBANYUASIN.ID - Sekretaris Daerah (Sekda) Ogan Ilir, H. Muhsin Abdullah, menyampaikan pesan inspiratif dalam upacara peringatan Hari Pahlawan yang digelar di Lapangan Kecamatan Indralaya Utara, Kabupaten Ogan Ilir, Jumat, 10 November 2024 . 

Dengan tema 'Teladani Pahlawanmu, Cintai Negerimu', Sekda menegaskan bahwa semangat kepahlawanan harus terus melekat dalam setiap aspek kehidupan masyarakat Indonesia, tak terkecuali di masyarakat Ogan Ilir.

Muhsin Abdullah menekankan pentingnya meneladani nilai-nilai yang diwariskan oleh para pahlawan yang telah berjuang untuk kemerdekaan Indonesia. 

BACA JUGA:Mobil PALTV Kecelakan di Jalan Tol, Begini Kondisi Penumpang dan Penyebab Kecelakaan!

“Peringatan Hari Pahlawan ini diharapkan dapat membangkitkan semangat kita untuk mencontoh pengorbanan para pahlawan yang telah mendahului kita. Mereka rela mengorbankan tenaga, pikiran, bahkan darah demi kemerdekaan bangsa ini,” ujarnya.

Ia mengingatkan bahwa perjuangan para pahlawan terdahulu sangat gigih dalam merebut kemerdekaan dan mempertahankan Negara Kesatuan Republik Indonesia (NKRI). Saat ini, meski tidak lagi berjuang dengan senjata, kita harus terus mempertahankan dan memperkuat kemerdekaan yang telah diperoleh dengan susah payah tersebut.

“Kini, perjuangan kita adalah bagaimana menjaga dan mengisi kemerdekaan itu agar sesuai dengan cita-cita para pahlawan,” tambahnya.

BACA JUGA:Woow Ratusan Ekor Sapi Kawin Suntik

Muhsin juga menyoroti tantangan besar di era modern, khususnya dalam menjaga dan memperkokoh sosial budaya bangsa. Menurutnya, kemajuan sosial harus terus didorong agar tidak mundur ke belakang.

“Kita harus tetap berjuang melawan kemiskinan dan kebodohan, dengan harapan seluruh masyarakat Indonesia, khususnya di Ogan Ilir, dapat hidup sejahtera dan beradab,” tegasnya.

Muhsin berharap agar seluruh elemen masyarakat dapat mencontoh perjuangan dan pengorbanan para pahlawan. "Semangat yang diwariskan harus terus kita jaga. Harapannya, semangat ini dapat menjadi pendorong kita semua untuk terus berkarya dan berkontribusi lebih baik bagi negeri," tutupnya.

Peringatan Hari Pahlawan ini tidak hanya menjadi momen untuk mengenang jasa para pahlawan, tetapi juga untuk menanamkan kembali semangat nasionalisme dan cinta tanah air di tengah masyarakat Ogan Ilir.

Plt Kepala Dinas Sosial (Kadis Sosial) Ogan Ilir, H. Heriyanto, menjelaskan bahwa rangkaian acara peringatan Hari Pahlawan tahun ini di Ogan Ilir dimulai dengan upacara di Lapangan Kecamatan Indralaya Utara. Dalam upacara tersebut, Sekda Ogan Ilir, H. Muhsin Abdullah, bertindak sebagai inspektur upacara yang dihadiri oleh berbagai elemen pemerintah dan masyarakat.

Pada kesempatan itu, Pemkab Ogan Ilir memberikan bingkisan sebagai bentuk penghargaan kepada para veteran dan lansia yang telah memberikan dedikasi bagi bangsa. Sedikitnya, terdapat 50 veteran yang turut hadir dan menerima cinderamata dari Pemkab sebagai bentuk apresiasi atas jasa-jasa mereka.

Tag
Share