Wakil Ketua II DPRD Banyuasin Hadiri Program Penanaman Jagung Serentak 1 Juta Hektare
Wakil Ketua II DPRD Banyuasin Hadiri Program Penanaman Jagung Serentak 1 Juta Hektare--
KORANHARIANBANYUASIN.ID - Wakil Ketua II DPRD Banyuasin, Irian Setiawan, SH, MSi, menghadiri program penanaman jagung serentak seluas 1 juta hektare yang digagas oleh Polri bersama Kementerian Pertanian RI, GAPKI, Perhutani, Inhutani, pihak swasta, dan petani swadaya.
Kegiatan ini dilaksanakan di SMK PP Sembawa, Selasa 21 Januari 2025, sebagai salah satu langkah strategis mendukung ketahanan pangan nasional.
Program ini juga menjadi bagian penting untuk optimalisasi lahan di Kabupaten Banyuasin.
BACA JUGA:211 Hektare Lahan di Banyuasin Akan Ditanami Jagung untuk Dukung Ketahanan Pangan Nasional
Sebanyak 211 hektare lahan telah dipetakan untuk ditanami jagung dengan sistem tumpang sari.
Tahap awal akan dilakukan di Kecamatan Sembawa, mencakup 3 hektare lahan.
Jenis jagung yang akan digunakan adalah jagung hibrida Bisi-2 yang memiliki masa tanam hingga panen sekitar 120 hari.
BACA JUGA:Indonesia Masters 2025: Nyaris Dipermalukan, Fajar/Rian Berhasil Bangkit dan Menang
Wakil Ketua DPRD Banyuasin, Irian Setiawan, menyatakan dukungannya terhadap program ini.
Menurutnya, penanaman jagung secara massal ini merupakan wujud nyata kontribusi dalam mendukung ketahanan pangan nasional.
“Program ini sangat baik untuk meningkatkan produktivitas lahan, mendukung perekonomian petani, dan menjaga kestabilan pangan nasional. Kabupaten Banyuasin sebagai Bumi Sedulang Setudung siap berkontribusi dalam mewujudkan cita-cita ini,” ungkapnya.
BACA JUGA:Indonesia Masters 2025: Nyaris Dipermalukan, Fajar/Rian Berhasil Bangkit dan Menang
Melalui sinergi yang kuat antara pemerintah, swasta, dan masyarakat, program ini diharapkan dapat berjalan lancar dan memberikan dampak positif bagi sektor pertanian di Banyuasin dan Indonesia secara keseluruhan.