BANNER ASKOLANI 2 PERIODE

Upaya Selamatkan Sriwijaya FC dari Degradasi, Pj Gubernur Sumsel Sampaikan Harapan pada Manajemen Baru

Pj Gubernur Sumsel Bersama manajemen baru Sriwijaya FC.--

PALEMBANG - Pj Gubernur Sumsel, Agus Fatoni mengharapkan agar dengan manajemen yang baru, Sriwijaya FC bisa diselamatan dari ancaman degradasi.

Sebelumnya, Fatoni melalui Melalui Kepala Dinas Pemuda Olahraga (Dispora) Sumsel Rudi Irawan telah memfasilitasi rapat pembahasan tentang pemegang saham PT Sriwijaya Optimis Mandiri (SOM) dan kepengurusan Sriwijaya FC di ruang rapat Dispora Sumsel.

Setelah rapat tersebut, kemudian mereka melanjutkan pembahasan melalui Rapat Umum Pemegang Saham (RUPS) guna membentuk pengurus baru yang memang peduli dengan keberlangsungan Sriwijaya FC. 

BACA JUGA:Pj Gubernur Agus Fatoni Segera Launching Gerakan Pengendalian Inflasi Serentak

BACA JUGA:Shesar Terdegradasi dari Pelatnas PBSI, Ini Daftar Pemain Pelatnas Terbaru

"Pak Gubernur berharap semoga bisa dilakukan percepatan perbaikan manajemen dan tata kelola PT SOM. Misi kita sementara ini menyelamatkan Sriwijaya FC dari degradasi," ungkap Rudi.

Melalui RUPS, PT SOM menyerahkan 96% saham dari Hendri Zainudin kepada Komisaris PT SOM Asfan Fikri.

"Selanjutnya membentuk manajemen baru yang akan melaksanakan tugas menyelesaikan kompetisi yang menyisakan dua pertandingan lagi dan menyelamatkan SFC tetap bertahan di Liga 2," jelasnya.

BACA JUGA:Astaga ! Bocah 9 Tahun di Rantau Bayur Banyuasin Masuk Pusaran Air Sungai Musi, Masih Dalam Pencarian!

BACA JUGA:Bawaslu Banyuasin Minta Penjelasan KPU Terkait Lokasi TPS Jauh dari Pemukiman Warga

Rudi mengatakan dirinya diinstruksikan oleh Penjabat (Pj) Gubernur Sumsel Agus Fatoni untuk bergerak cepat melakukan langkah penyelamatan SFC dari degradasi.

"Pemprov Sumsel selalu senantiasa mensupport perjuangan Sriwijaya FC," ujarnya.

Selain itu, rapat ini bertujuan sebagai upaya nyata dari Pemprov Sumsel guna menyatukan visi misi seluruh pihak. 

BACA JUGA:Warga RT 36 Dusun Manggus Pangkalan Balai Banyuasin Keberatan Nyoblos di Bukit Indah

Tag
Share
Berita Terkini
Berita Terpopuler
Berita Pilihan