PANGKALAN BALAI - Suasana khusyuk dan penuh kedamaian menyelimuti Masjid Assyarif Villa Bukit Indah dan Masjid Salmaniah Kelurahan Pangkalan Balai Banyuasin III pada malam kemarin.
Suara merdu tadarus Alquran menggema di setiap sudut masjid, mengantarkan ketenangan dan kedamaian di bulan Ramadhan yang penuh berkah.
Di Masjid Assyarif Villa Bukit Indah, puluhan jamaah tampak tekun membaca ayat-ayat suci Alquran bersama-sama.
BACA JUGA:Pj Gubernur Agus Fatoni Buka Bimtek Akuntansi dan Pelaporan SIPD RI
Lantunan ayat suci yang dibacakan dengan tartil dan penuh penghayatan menciptakan suasana yang begitu menenangkan jiwa.
Sementara itu, di Masjid Salmaniah Kelurahan Pangkalan Balai Banyuasin III, terlihat antusiasme yang tinggi dari anak-anak ibu ibu untuk mengikuti kegiatan tadarus Alquran.
Mereka dibimbing oleh para ustad dan ustadzah dengan penuh kesabaran dan kasih sayang.
BACA JUGA:Pj Gubernur Sumsel Bangga Capaian IETPD Sumsel Lampaui Angka Nasional
Kegiatan tadarus Alquran di bulan Ramadhan merupakan tradisi yang sudah lama dilakukan oleh umat Islam di Indonesia.
Selain untuk meningkatkan keimanan dan ketakwaan kepada Allah SWT, tadarus Alquran juga menjadi ajang untuk mempererat tali silaturahmi antar sesama umat Islam.
Suara tadarus Alquran yang menggema di masjid-masjid menjadi pertanda bahwa bulan Ramadhan telah tiba.
BACA JUGA:Tahun Depan Liga 1, Erich Thohir: Liga Seluruh Indonesia!
Bulan penuh berkah ini merupakan waktu yang tepat untuk meningkatkan ibadah dan memperbanyak amalan sholeh.
Semoga dengan kegiatan tadarus Alquran ini, kita dapat meraih pahala yang berlimpah dan mendapatkan syafaat dari Allah SWT. ***