SEMBAWA - Dinas Pendidikan dan Kebudayaan (Disdikbud) Kabupaten Banyuasin menggelar advokasi peningkatan kompetensi guru muatan lokal pada Implementasi Kurikulum Merdeka (IKM).
Kegiatan tersebut digelar di SMPN 2 Sembawa sebagai Pusat Sumber Belajar (PSB) mata pelajaran Bahasa Inggris, Kamis 22 November 2023, lalu.
Kegiatan tersebut dibuka langsung oleh Kepala Disdikbud diwakili Pejabat Fungsional SMP Drs Azalal Mawardi MPd, didampingi Irwan Ratu Bangsawan dari Bidang Budaya.
BACA JUGA:SMAN 3 Pulau Rimau Gelar Praktek Manajemen Seni
BACA JUGA:Ratusan Ulama-Umaro Bakal Ramaikan Rakerda MUI Banyuasin
Kepala SMPN 2 Sembawa Suardi SPd MPd memgucapkan terima kasih atas digelarnya kegiatan tersebut, karena SMPN 2 Sembawa sudah dipercaya menjadi tuan rumah.
"Terima kasih atas dipercayanya SMPN 2 Sembawa untuk menjadi tuan rumah dalam kegiatan advokasi peningkatan kompetensi guru muatan lokal pada IKM," ucap dia.
Irwan dalam keterangannya, budaya lokal sangat wajib untuk dikembangkan, selain sebagai sarana untuk mengetahui budaya dan seni, kearifan lokal juga menajdi pemacu guru untuk terus membudayakan kearipan lokal.
BACA JUGA:Manfaatkan Lahan Sempit, SMPN 1 Makarti Jaya Tanam Sayuran
BACA JUGA:Disdikbud Banyuasin Gelar Bimtek Operator Dapodik Jenjang PAUD
Tentunya dari tangan para guru maka peserta didik dapat mengetahui budaya lokal yang ada di daerah sendiri.
Sehingga budaya lokal dapat dijaga dan dipelihara jangan sampai silupakan oleh generasi penerus.
"Ini sangat penting di sosialisasikan kepada regenerasi, untuk menjaga jangan sampai kearifan lokal hilang ditelan zaman, apalagi budaya lokal sudah masuk dalam kurikukum merdeka," kata dia.
BACA JUGA:Pembangunan Fisik DAK di SMPN 3 Rantau Bayur Sudah Kelar
BACA JUGA:SMPN 1 Banyuasin III Gelar Doa untuk Palestina