JAKARTA, KORANHARIANBANYUASIN.ID- Ester Nurumi Tri Wardoyo sukses menyingkirkan Nozomi Okuhara dua gim langsung, dan berhak lolos ke 16 besar Indonesia Open 2024, Selasa 4 Juni 2024.
Ester yang bermain sangat impresif mampu menang dua gimm langsung dari wakil Jepang itu, 21-17, 21-16.
Di awal gim pertama, Ester berhasil memberikan tekanan-tekanan kepada lawannya.
BACA JUGA:Indonesia Open 2024: Dua Ganda Campuran Indonesia ke 16 Besar
BACA JUGA:Fajar/Rian Gagal Raih Juara Singapore Open 2024
Tentu saja, hal ini memberikan keuntungan bagi Ester dan terus memimpin perolehan poin demi poin.
Tidak dengan lawannya, Nozomi yang sejak awal gim begitu banyak melakukan kesalahan, membuat dirinya harus kehilangan gim pertama.
Lalu di gim kedua, giliran Ester yang tertekan dari lawannya.
BACA JUGA:Indonesia Vs Tanzania, Shin Tae-yong: Jadi Evaluasi Penting Persiapan Kualifikasi Piala Dunia
BACA JUGA:ASEAN U-16 Boys Championships 2024: Peluang Baik untuk Bersaing
Banyak kesalahan-kesalahan yang dilakukan saudari kandung dari Chico Aura Dwi Wardoyo ini, membuat dirinya tertinggal 2-6 di awal gim.
Untungnya, Ester berhasil mengejar poin demo poin dan memperkecil ketertinggalan bahkan berhasil membalikkan keadaan, 15-13.
Dengan konsistensi yang dijaganya usai interval, Ester akhirnya mampu membuat pendukungnya yang memenuhi Istora Senayan Jakarta bergemuruh.
Ester memenangkan gim kedua 21-16.***