PANGKALAN BALAI,KORANHARIANBANYUASIN.ID - Kepolisian Resor (Polres) Banyuasin mencatat angka kecelakaan lalu lintas (laka lantas) yang cukup tinggi dalam dua minggu terakhir.
Menurut Kasat Lantas Polres Banyuasin, AKP Bambang Wiyono, SH, terhitung sejak dirinya menjabat dua minggu lalu, sudah ada 10 kejadian laka lantas yang tercatat.
"Ya baru saya jabat sudah kurang lebih 10 kejadian. Itu yang tercatat saja, tapi kalau semuanya laporan kemungkinan lebih dari itu," ujar AKP Bambang, saat ditemui di Mapolres Banyuasin, Sabtu 22 Juni 2024.
BACA JUGA:Game Slot Marak di Banyuasin, ASN Terancam Sanksi Tegas!
Mantan Kapolsek Sungsang ini menyebutkan, tingginya angka kecelakaan tersebut diakibatkan oleh beberapa faktor, salah satunya adalah kurangnya tertibnya pengendara di jalan raya.
"Banyak yang ngebut, nyalip disaat jalanan padat. Termasuk jalan rusak juga menjadi faktor penyebab kecelakaan," terang AKP Bambang.
Lebih lanjut, AKP Bambang mengatakan bahwa pihaknya sudah berusaha semaksimal mungkin dalam melakukan pencegahan laka lantas.
BACA JUGA:Hendak ke Bank, 2 Karyawan Harian Banyuasin Diseruduk Sigra
Upaya yang dilakukan antara lain dengan melakukan sosialisasi kepada masyarakat, melakukan penilangan bagi pengendara yang melanggar aturan, dan meningkatkan patroli di jalan-jalan yang rawan kecelakaan.
"Kami juga menghimbau kepada seluruh pengendara agar selalu waspada saat berkendara. Patuhi rambu-rambu lalu lintas dan jangan memacu kendaraan dengan kecepatan tinggi," imbuhnya.
AKP Bambang berharap dengan adanya upaya-upaya tersebut, angka kecelakaan di Banyuasin dapat ditekan dan diminimalisir.
BACA JUGA:ASEAN U-16 Boys Championship 2024: Indonesia Bantai Singapura 3-0
Ia juga mengimbau kepada masyarakat untuk ikut membantu dalam menjaga keselamatan di jalan raya dengan cara melaporkan kepada pihak berwajib jika melihat ada pengendara yang ugal-ugalan. ***