KORANHARIANBANYUASIN.ID - Dalam rangka menghadapi Pilkada serentak yang damai, aman, dan sejuk, Pemkab Banyuasin menggelar acara coffee morning.
Kegiatan itu dipimpin langsung Pj Bupati Muhammad Farid dan Sekda Banyuasin, Erwin Ibrahim.
Acara ini berlangsung di Guest House Rumah Dinas Bupati Banyuasin Jumat, 20 September 2024, lalu dengan melibatkan unsur FKPD serta instansi vertikal.
BACA JUGA:SDN 19 Betung Juara Umum Jenjang SD pada HUT SMAN 1 Rantau Bayur
BACA JUGA:Rusak Berat, SDN 15 Betung Perlu Perbaikan
Tema utama acara ini adalah membangun iklim politik yang kondusif menjelang Pilkada 2024. Dalam sambutannya, Pj Bupati Muhammad Farid menekankan pentingnya komunikasi dan kolaborasi antara pemerintah dan masyarakat.
“Dengan dialog terbuka, kita dapat mengidentifikasi tantangan dan mencari solusi terbaik untuk kemajuan daerah,” ungkapnya.
Farid juga mendorong semua pihak untuk fokus pada program-program yang dapat meningkatkan kesejahteraan masyarakat.
BACA JUGA:Banyuasin Jadi Pusat Budidaya Patin Sumsel, Desa Sungai Rengit Produksi 40 Ton/Hari
BACA JUGA:Jalan Palembang-Rambutan Rusak Parah, Truk Berjatuhan
Pj Bupati mengajak semua peserta untuk berkomitmen menjadikan Pilkada Banyuasin pada 27 November 2024 sebagai momentum yang damai.
“Mari kita jaga kedamaian dan kerukunan meskipun terdapat perbedaan pendapat,” tegasnya.
Melalui coffee morning ini, diharapkan terjalin sinergitas antara Pemda, TNI, Polri, dan masyarakat untuk menciptakan suasana yang aman dan sejuk.
BACA JUGA:Bersaing Kreativitas, Sebanyak 187 Peserta Ramaikan Kegiatan Karnaval dan Pawai Kendaraan Hias