PANGKALAN BALAI - Pemerintah Kabupaten Banyuasin menggelar temu bisnis dalam upaya mewujudkan investasi yang berkeadilan dan berkelanjutan di Kabupaten Banyuasin.
Temu bisnis ini dilaksanakan di Pinewoods Citra Grand City, Kelurahan Tanah Mas, Kecamatan Talang Kelapa, Kamis (14/12).
Penjabat Bupati Banyuasin, H. Hani Syopiar Rustam, SH, mengatakan bahwa temu bisnis ini merupakan upaya meningkatkan sinergitas antara Pemerintah Kabupaten Banyuasin dan investor agar investasi di Kabupaten Banyuasin dapat meningkatkan pendapatan daerah dan membuka lapangan pekerjaan.
BACA JUGA:BWF World Tour Finals 2023: Apriyani/Fadia Tersingkir
BACA JUGA:BWF World Tour Finals 2023: Gregoria Mariska Gagal ke Semifinal
"Temu bisnis ini juga merupakan upaya untuk menggali potensi bisnis yang dapat dikembangkan di Kabupaten Banyuasin," kata Hani Syopiar Rustam.
Hani Syopiar Rustam juga menegaskan bahwa Pemkab Banyuasin berkomitmen akan mempermudah investor dalam berinvestasi di Kabupaten Banyuasin.
"Jika ada jajaran saya yang mempersulit terkait perizinan, silahkan untuk menghubungi saya langsung," tegasnya.
BACA JUGA:Pj Gubernur Sumsel: Perlu Rumusan Langkah Strategis agar Karhutla tak Berulang
BACA JUGA:Intensitas Hujan Meningkat, Pj Gubernur Sumsel: Waspada Tanah Longsor dan Banjir
Kepala Dinas Penanaman Modal dan Pelayanan Satu Pintu Kabupaten Banyuasin, Dr. Drs. H. Ali Sadikin, M.Si, menyampaikan bahwa pemerintah telah banyak memberikan kemudahan kepada pelaku usaha agar terwujud kenyamanan dari investor untuk pencapaian kinerja Penjabat Bupati Banyuasin.
"Untuk ketertiban dalam menjalankan usaha, kendala dan permasalahan lainnya dapat kita bahas disesi diskusi agar sinerginitas antara Pemkab Banyuasin dan investor berjalan seimbang dan baik," kata Ali Sadikin.
Direktur Utama PT. Citra Arsgriya, Danny Chandra Wijaya, menyambut baik temu bisnis yang diadakan oleh Pemkab Banyuasin.
BACA JUGA:Peringatan Hari Ibu Tahun 2023: Perempuan Berperan Turunkan Prevalensi Stunting di Sumsel
Menurutnya, temu bisnis ini merupakan terobosan yang sangat baik dalam menggali potensi bisnis yang bisa dikembangkan di Kabupaten Banyuasin.