Tingkatkan Partisipasi Pemilih, KPU Banyuasin Gelar Nonton Bareng Film Tepatilah Janji di MAN 1 Banyuasin

Selasa 22 Oct 2024 - 18:09 WIB
Reporter : Rooney
Editor : Zaironi

KORANHARIANBANYUASIN.ID – Komisi Pemilihan Umum (KPU) Banyuasin terus menggalakkan partisipasi masyarakat dalam pemilihan kepala daerah melalui berbagai kegiatan edukatif dan kreatif.

 Salah satunya adalah kegiatan nonton bareng (nobar) film Tepatilah Janji, yang diadakan pada Selasa, 22 Oktober 2024, di Madrasah Aliyah Negeri (MAN) 1 Banyuasin. 

Acara ini merupakan bagian dari upaya KPU untuk mendukung sosialisasi dan pendidikan pemilih, sesuai dengan Keputusan Komisi Pemilihan Umum Nomor 620 Tahun 2024 tentang Pedoman Teknis Sosialisasi dan Pendidikan Pemilih dalam Penyelenggaraan Pemilihan Gubernur dan Wakil Gubernur, serta Bupati dan Wakil Bupati.

BACA JUGA:Pemprov Sumsel Tingkatkan Kualitas Kepegawaian dengan Sistem Merit Menuju Smart ASN

Ketua KPU Banyuasin, Aang Midarta, melalui Kepala Subbagian Humas dan SDM, Alamsyah, SH., MM, menekankan bahwa kegiatan ini merupakan langkah strategis untuk menyampaikan pesan penting kepada masyarakat, terutama pemilih pemula, tentang pentingnya menepati janji dalam konteks pemilu.

 "Melalui film ini, kami berharap bisa memberikan gambaran yang lebih mendalam mengenai tanggung jawab pemilih dan pentingnya menepati janji, baik bagi pemilih maupun calon pemimpin," ujar Alamsyah.

Kegiatan nonton bareng ini juga bertepatan dengan peringatan Hari Santri Nasional yang jatuh pada 22 Oktober dan menjelang perayaan Hari Sumpah Pemuda pada 28 Oktober 2024.

BACA JUGA:Pemuda Pancasila Demo di Kantor Bupati, Ini Persoalannya!

 KPU Banyuasin menggabungkan semangat kebangsaan dari kedua momen tersebut dalam kegiatan ini, sehingga diharapkan mampu meningkatkan rasa cinta tanah air dan kepedulian terhadap demokrasi di kalangan siswa.

Kegiatan nobar di MAN 1 Banyuasin merupakan bagian dari program besar KPU yang bertajuk "KPU Goes to Campus, School, and Pesantren".

 Program ini dilaksanakan serentak di seluruh Indonesia dengan tujuan meningkatkan literasi politik dan kepemiluan di kalangan pelajar, mahasiswa, dan santri. 

BACA JUGA:Tim Evaluator Kemendagri Apresiasi Kinerja PJ.Bupati Sandi Fahlepi

Alamsyah menjelaskan bahwa program ini tidak hanya berfokus pada nobar, tetapi juga menghadirkan diskusi interaktif tentang pentingnya peran generasi muda dalam pemilu. 

"Generasi muda memiliki peran strategis dalam menentukan masa depan bangsa. Melalui kegiatan ini, kami ingin mengajak mereka lebih kritis dan bijak dalam menggunakan hak pilih," jelasnya.

Tags :
Kategori :

Terkait