Pilkada Serentak 2024, 30 Ribu Saksi Militan Siap Kawal Kemenangan ASTA dan ERA Baru

Minggu 24 Nov 2024 - 18:58 WIB
Reporter : Apriyanti
Editor : Apriyanti

Setiap saksi dijamin memiliki kesadaran penuh akan pentingnya peran mereka dalam menjaga integritas pemilu dan mencegah adanya potensi kecurangan.

"Para saksi ini kami pastikan sangat militan dan siap berjuang demi kemenangan pasangan ASTA dan Era Baru. Kami percaya mereka akan mengawal jalannya pilkada dengan penuh semangat dan tanggung jawab," kata Budi.

Budi menegaskan bahwa saksi memiliki peran yang sangat penting dalam proses Pilkada.

Mereka bukan hanya sekadar pengawas, tetapi juga petarung yang akan berada di garis depan untuk mencegah terjadinya kecurangan yang dapat merugikan paslon ASTA dan Era Baru.

Dengan adanya saksi yang tersebar di seluruh TPS dan dilengkapi dengan pemahaman yang mendalam, PDIP berharap proses pilkada dapat berjalan dengan jujur dan adil.

"Saksi ini akan menghalau pelanggaran yang bisa terjadi, sehingga pasangan kami, ASTA dan Era Baru, dapat meraih kemenangan yang sah dan sesuai dengan kehendak rakyat," pungkasnya.

Dengan kesiapan 30 ribu saksi ini, PDIP berharap Pilkada Sumsel dan Banyuasin dapat berjalan lancar dan bebas dari kecurangan, memastikan hasil yang adil bagi masyarakat.

Kategori :