Putri KW Menang Mudah Atas Wakil Thailand, Lolos ke 16 Besar All England 2025

Putri Kusuma Wardani menang mudah atas wakil Thailand di babak pertama All England 2025, Selasa 11 Maret 2025z malam.--Foto PBSI
KORANHARIANBANYUASIN.ID - Putri Kusuma Wardani menang mudah atas wakil Thailand di babak pertama All England 2025, Selasa 11 Maret 2025z malam.
Kemenangan atas Supanida Katethong ini menjadi revans bagi Putri KW yang pada pertemuan sebelumnya, dia harus kalah di Arctic Open 2024.
Meski demikian, head to head masih dimenangkan Supanida 1-2.
BACA JUGA:Ana/Tiwi 'Mengamuk' di Babak Pertama All England 2025, Lawan Diberi Skor Afrika
BACA JUGA:6 Wakil Indonesia Berebut Tiket 16 Besar All England 2025, Dua Wakil Hadapi Unggulan Pertama!
Yang jelas, kemenangan pertama dari tiga kali pertemuan keduanya, Putri KW yang tengah on fire bermain sangat nyaman dan agresif.
Dirinya berhasil meminimalisir kesalahan sendiri dan terus menekan lawannya.
Dengan pola permainan yang variatif, praktis membuat Supanida tak bisa membaca permainan Putri KW dan membuatnya terus tertekan.
BACA JUGA:7 Pebulutangkis Muda Indonesia Turun di Ruichang China Masters 2025, Ini Daftarnya!
BACA JUGA:Skuad Indonesia Terbang ke Birmingham, Siap Berlaga di All England 2025
Dan tak ayal, tertekan di sepanjang laga, Supanida harus menyerah dua gim langsung 21-13, 21-11.
Putri KW menjadi wakil Indonesia kedua yang telah memastikan diri lolos ke 16 besar All England 2025.