BANNER ASKOLANI 2 PERIODE

Bawaslu Banyuasin Minta Penjelasan KPU Terkait Lokasi TPS Jauh dari Pemukiman Warga

Komisioner Bawaslu Banyuasin April Yadi--istimewa

"Warga kami keberatan karena TPS 31 lokasinya jauh. Kalau mau ke sana, harus naik ojek atau motor. Kalau jalan kaki, bisa-bisa kaki bengkak," kata Zulkifli. 

BACA JUGA:Pegawai Pemkab Banyuasin Gunakan Knalpot Brong, Siap-siap Dapat Sangsi Ini!

Zulkifli mengatakan, warga RT 36 khawatir akan banyak yang memilih golput karena lokasi TPS yang jauh. Pasalnya, banyak warga di RT tersebut yang tidak memiliki kendaraan. 

"Kalau lokasi TPS dekat, pasti warga kami akan memilih. Tapi kalau jauh begini, khawatirnya banyak yang golput," kata Zulkifli.

Zulkifli berharap KPU Banyuasin dapat meninjau kembali kebijakannya. Ia meminta agar warga RT 36 dapat memilih di TPS 28 atau TPS 29 yang lokasinya lebih dekat.

BACA JUGA:Polres Banyuasin Antisipasi Gangguan Kamtibmas dengan Cara Ini!

"Kami berharap KPU Banyuasin dapat mengakomodir permintaan warga kami. Jangan sampai warga kami golput karena lokasi TPS yang jauh," kata Zulkifli.

Diakuinya jika mata pilih di RT 36 cukup banyak. KPU Banyuasin mesti meninjau ulang agar warga di RT 36 dapat menyalurkan hak pilihnya 14 Februari 2024 nanti. 

"Beda komplek sangat jauh dipisahkan jalan raya. Kami bingung kok kebijakannya begitu," ujarnya. 

BACA JUGA:Kapolres Banyuasin Imbau Warga Tidak Gunakan Sepeda Listrik di Jalan Raya

Sementara itu, Ketua KPU Banyuasin Aang Midharta belum memberikan tanggapan. ***

Tag
Share
Berita Terkini
Berita Terpopuler
Berita Pilihan