BANNER ASKOLANI 2 PERIODE

Disdikbud Sambut Baik, Program Mahasiswa Kampus Mengajar

Sejumlah mahasiswa program Kampus Mengajar diterima Disdikbud--mukri

Pangkalan Balai - Dinas Pendidikan  dan Kebudayaan (Disdikbud) Kabupaten Banyuasin, Provinsi Sumatera Selatan (Sumsel) menyambut baik adanya mahasiswa Program Kampus Mengajar.

Program Kampus Mengajar, salah satu program unggulan yang diinisiasi oleh Kementerian Pendidikan, Kebudayaan, Riset, dan Teknologi (Mendikbudristek)  Program nasional tersebut disambut baik oleh semua satuan pendidikan.

Sebab mahasiswa program Kampus Mengajar diberikan tugas oleh pemerintah untuk mengisi sejumlah sekolah yang nilai rapornya masih rendah, sehingga melalui program tersebut dapat membantu tugas sekolah menormalisasi nilai raport sekolah. 

BACA JUGA:Isi Lowongan Kepala SMP, Disdikbud Tempatkan 3 PLt

"Program Kampus Mengajar disambut dengan sangat baik oleh Disdikbud Banyuasin, karena program kampus mengajar sudah memasuki angkatan ke 4 untuk di Kabupaten Banyuasin," tutur Kadisdikbud Aminuddin, SPd SIP MM melalui Sekretaris Supriyanto, SPd MSi.

Dia menyampaikan, Program Kampus Mengajar di Kabupaten Banyuasin sangat membantu sekolah dasar untuk mengejar ketertinggalan pelajaran akibat masa covid beberapa tahun lalu.

Sehingga mahasiswa Program Kampus Mengajar untuk membantu pemulihan rapor pendidikan  bagi satuan pendidikan jenjang Sekolah Dasar Negeri (SDN) di 10 kecamatan yang ditujuk langsung oleh Kemendikbudristek.

BACA JUGA:Pj Gubernur Sumsel: Tetap Jaga Iklim Kondusif dan Pertahankan Zero Konflik

Mahasiswa program kampus mengajar di 12 satuan pendidikan jenjang sekolah dasar dan jenjang Sekolah Menengah Kejuruan (SMK) sudah ditugasi sejak tanggal 26 Februari 2024.

Kehadiran mahasiswa Program Kampus Mengajar telah berhasil memberikan warna baru dalam proses pembelajaran di 10 sekolah sasaran yang ada di wilayah Kabupaten Banyuasin.

"Kesan kami terhadap pelaksanaan Program Kampus Mengajar di Kabupaten Banyuasin tentunya sangat positif. Manfaatnya sudah kami rasakan secara langsung. Jadi pada pelaksanaan di angkatan sebelumnya hingga sekarang, kami menyambut dan juga mengawasi mahasiswa-mahasiswa yang bertugas,” tutupnya. ***

Tag
Share