BANNER ASKOLANI 2 PERIODE

Tahun Depan Liga 1, Erich Thohir: Liga Seluruh Indonesia!

Ketua Umum PSSI, Erick Thohir.--PSSI

JAKARTA - Ketua Umum PSSI, Erick Thohir, mengumumkan perkembangan menarik dalam kompetisi Liga 1 musim depan. 

Tiga tim dari Liga 2 telah berhasil meraih promosi ke Liga 1, dan yang membuatnya lebih istimewa adalah bahwa ketiga tim tersebut mewakili tiap pulau di Indonesia.

Tim-tim yang sukses meraih promosi tersebut adalah PSBS Biak dari Papua, Semen Padang dari Sumatra, dan Maluku Utara (Malut) United dari Pulau Maluku. 

BACA JUGA:French Open 2024: Kalah Atas China, Chico: Ini Jadi Pengalaman untuk Lebih Baik

BACA JUGA:Selamat ! Borneo FC juara EPA U-16

Keberhasilan mereka menjadi landasan bagi Liga 1 musim depan untuk menjadi ajang persaingan yang lebih merata dan merepresentasikan seluruh wilayah Indonesia.

"Selamat kepada ketiga tim yang berhasil promosi. Ini adalah langkah luar biasa karena mereka tidak hanya mewakili klub mereka, tetapi juga pulau tempat mereka berasal," katanya. 

"Ini adalah langkah besar untuk menjadikan Liga 1 sebagai kompetisi sepak bola yang benar-benar Indonesia," ujar Erick Thohir.

BACA JUGA:25 Tahun Berkarier, Marcus Putuskan Pensiun

BACA JUGA:Chico Aura Dwi Wardoyo ke Semifinal French Open 2024

Erick juga menyoroti fakta bahwa selama ini, Liga Indonesia cenderung diisi oleh wakil-wakil dari Pulau Jawa.

Namun, dengan kehadiran Semen Padang dari Sumatra, Malut United dari Pulau Maluku, dan PSBS Biak dari Papua, representasi pulau-pulau lainnya menjadi lebih kuat dan terwakili secara menyeluruh.

"Sudah saatnya Liga Indonesia mencerminkan keberagaman geografis negara kita. Dengan adanya perwakilan dari tiap pulau, ini tidak hanya menarik bagi para penggemar sepak bola, tetapi juga akan mendorong pertumbuhan dan regenerasi pemain muda di seluruh Indonesia," tambahnya.

BACA JUGA:French Open 2024: Banjir Eror, Dejan/Gloria Tumbang di Tangan China

Tag
Share
Berita Terkini
Berita Terpopuler
Berita Pilihan