BANNER ASKOLANI 2 PERIODE

Netta Kunjungi Kediaman Askolani, Pertanda Bakal Duet dalam Pilkada Banyuasin

Kehadiran Netta Indian pada open house yang digelar mantan Bupati Banyuasin, Askolani makin menguatkan spekulasi jika keduanya bakal berduet pada Pilbup Banyuasin 2024 mendatang.--

PANGKALAN BALAI, KORANHARIANBANYUASIN.ID - Pertemuan antara Netta Indian SP, bakal calon wakil Bupati Banyuasin dari Partai Golkar, dan H Askolani SH MH, dari PDIP bakal calon Bupati Banyuasin periode 2024-2029, di kediaman Askolani, mengundang spekulasi tentang kemungkinan duet mereka dalam Pilkada Kabupaten Banyuasin.

Komunikasi intensif antara keduanya, ditambah dengan kunjungan Netta ke kediaman Askolani saat open house Kamis 11 April 2024, menambah kepercayaan akan kemungkinan tersebut.

Sebelumnya, kepada wartawan Askolani menyatakan bahwa saat ini sedang menjalani proses komunikasi awal dengan Partai Golkar.

BACA JUGA:Kendaraan Truk Tetap Melintas di Jalintim Banyuasin: Distop dan Diminta Putar Balik

BACA JUGA:Hadiri Nuzulul Qur’an di OKU Timur, Pj Gubernur Agus Fatoni Bagikan Ratusan Paket Sembako

Serta beberapa partai politik lainnya, namun belum ada kepastian mengenai dukungan dari partai mana. 

Netta sendiri, meski memiliki jabatan penting dalam Golkar dan organisasi lainnya, masih merasa bahwa tahapan Pilkada masih jauh dan enggan berkomentar lebih lanjut.

"Nanti aja, masih lama tahapannya," ujar Netta. 

BACA JUGA:Jangan Berlebihan ! Konsumsi Makanan Bersantan dan Daging Berlebihan Saat Lebaran, Ini Resiko Penyakit yang Me

BACA JUGA:Ibu Wajib Tahu ! Nutrisi Ikan Kembung Lebih Tinggi dari Ikan Salmon, Yuk Cek Kandungannya

Sebelumnya, Askolani dan Neta telah mendapatkan undangan dari DPP Partai Golkar untuk menghadiri silaturahmi dan pengarahan Ketua Umum DPP Partai Golkar Airlangga Hartarto di Ballroom, Lantai 2 Graha Golkar, Kantor DPP Partai Golkar Jalan Anggrek Neli Murni XI A Kemanggisan Jakarta Barat, Sabtu 6 April 2024 lalu. 

"Infonya telah menjalin komunikasi antarkeduanya, dan telah bertemu langsung," kata narasumber yang enggan disebutkan namanya.

Dari pertemuan itu informasinya, keduanya bakal duet untuk bertarung dalam Pilkada Kabupaten Banyuasin.

BACA JUGA:SMPN 1 Selat Penuguan Salurkan Infaq

Tag
Share