Pemprov Sumsel-Kedubes Kanada Perkuat Kerjasama Penanganan Perubahan Iklim
Pj Gubernur Sumsel menerima kedatangan Kedubes Kanada di Griya Agung Palembang, Jumat 3 Mei 2024.--
PALEMBANG, KORANHARIANBANYUASIN.ID - Pemprov Sumsel dan Kedubes Kanada sepakat untuk memperkuat kerjasama terkait pengananan perubahan iklim dunia.
Hal itu terungkap saat Gubernur Sumsel, Agus Fatoni menerima kedatangan perwakilan Kedubes Kanada, Head of Development Cooperation Kevin Tokar di Griya Agung Palembang, Jumat 3 Mei 2024.
Melalui pertemuan kali ini, Pemprov Sumsel juga menerima kunjungan dari Icraf membahas tentang perkembangan kegiatan yang dilaksanakan di Sumsel.
BACA JUGA:Nasdem Banyuasin Lempar Sinyal ke Slamet Somosentono, Pertanda Dukungan?
Dalam kerja sama ini, pemerintah Kanada melalui Icraf membantu melakukan pendampingan terhadap desa-desa yang ada di Sumsel guna menangani perubahan iklim.
Mereka turut diberikan edukasi dan pembekalan seperti pemberian bibit dan berbagai metode guna mengatasi perubahan iklim termasuk pembuatan kompos dan sebagainya.
"Ini sudah dilakukan terhadap beberapa desa yang ada di Sumsel yang ada di kabupaten kota," kata Fatoni.
BACA JUGA:Lepas Kafilah MTQ ke Muba, Pj Bupati : Raihlah Juara, Jaga Nama Baik Banyuasin
BACA JUGA:Pohon Gaharu Bakal Jadi Icon Baru Sumsel
"Kami tadi menyampaikan terima kasih atas kerja sama yang selama ini sudah dijalankan dan ini sangat penting untuk mendukung program pemerintah bersama-sama dalam rangka menangani perubahan iklim," jelasnya.
"Termasuk juga meningkatkan kesejahteraan masyarakat dan tentunya berdampak pada hasil-hasil pembangunan yang ada di desa-desa di lokasi tempat dari desa yang dilakukan pendampingan," ujar Fatoni.
Fatoni juga berharap program ini bisa diteruskan dan direplikasi untuk diperbanyak ke desa lainnya di Sumsel.
BACA JUGA:Apel Hardiknas di SDN 22 Rantau Bayur Ditengah Halaman Sekolah Tergenang Air