BANNER ASKOLANI 2 PERIODE

ASEAN U-16 Boys Championships 2024: Tim U-16 Indonesia Raih Posisi Ketiga, Menang Telak 5-0 Atas Vietnam

Tim U-16 Indonesia berhasil meraih posisi ketiga ASEAN U-16 Boys Championships 2024 usai menang telak dari Vietnam 5-0, pada laga yang berlangsung di Stadion Manahan, Solo, Jawa Tengah, Rabu 3 Juli 2024.--PSSI

SOLO, KORANHARIANBANYUASIN.ID - Tim U-16 Indonesia akhirnya berhasil meraih posisi ketiga pada ajang ASEAN U-16 Boys Championships 2024 setelah berhasil menang telak dari Vietnam 5-0.

Pertandingan yang berlangsung di Stadion Manahan, Solo, Jawa Tengah, Rabu 3  Juli 2024, Garuda Muda tampil mendominasi sejak wasit meniup pluit.

Dan benar saja, dengan permainan yang agresif membuat gawang Vietnam mulai kebobolan di menit ke-45 dan menit ke-78 yang dicetak oleh Muhammad Zahaby Gholy.

BACA JUGA:Indonesia Kirim 33 Pemain Ikuti BAJC 2024 Continental Junior Individual

BACA JUGA:Jelang ASEAN U-19 Boys Championship 2024: Persiapan Tim U-19 Terus Dimatangkan

Tak sampai disitu, keunggulan strategi dalam bermain, membuat Garuda Muda kembali berhasil menggetarkan gawang lawannya melalui gol yang diciptakan oleh Dafa Zaidan pada menit ke-45+4, dan Brace Daniel Alfrido pada menit ke-75 dan menit ke-82. 

Nova Arianto, pelatih Tim U-16 Indonesia, merasa bersyukur dan bangga atas kemenangan ini. 

Ia menyebutkan bahwa laga ini tidak mudah mengingat tim hanya memiliki satu hari untuk recovery. 

BACA JUGA:BAJC 2024: Kalah 1-3 Atas Korea, Indonesia Gagal ke Partai Puncak

BACA JUGA:Kalah 3-5 dari Australia, Timnas U-16 Indonesia Gagal ke Final

Namun, berkat kerja keras dan disiplin, tim berhasil memberikan permainan terbaik mereka.

"Pastinya laga ini tidak mudah bagi kami, apalagi recovery tim hanya satu hari. Anak-anak mampu memberikan permainan terbaik dan bermain sesuai dengan skema yang kami inginkan," kata Nova Arianto.

"Terimakasih dan apresiasi untuk seluruh pemain atas kemenangan ini. Setelah ini saya berpesan untuk seluruh pemain jangan berpuas diri karena masih ada event selanjutnya yakni kualifikasi Piala AFC U-17 2025 bulan Oktober mendatang dan tentunya karier mereka masih panjang," tambah Nova.

BACA JUGA:Pingsan di Lapangan, Pemain Muda China Zhang Zhi Jie Tutup Usia

Tag
Share
Berita Terkini
Berita Terpopuler
Berita Pilihan