BANNER ASKOLANI 2 PERIODE

Disdikbud Banyuasin Gelar Rekonsiliasi LPJ BOS Semester 1 Tahun 2024

Pembukaan acara rekonsiliasi laporan pertanggungjawaban BOS 2024.--

MAKARTI JAYA, KORANHARIANBANYUASIN.ID - Dinas Pendidikan dan Kebudayaan (Disdikbud) Kabupaten Banyuasin melaksanakan rekonsiliasi laporan pertanggung jawaban dana Bantuan Operasional (BOS).

Rekonsiliasi BOS semester 1 dari Januari hingga Juni 2024 dilaksanakan di Kecamatan Makarti Jaya pada awal Agustus 2024.

Sebagai tuan rumah SDN 1 Makarti Jaya.

BACA JUGA:Kwarran Muara Padang sudah Agendakan HUT Pramuka Tahun 2024 Muara Padang

BACA JUGA:Pramuka Banyuasin Unjuk Kemampuan di Geladian Pimpinan Regu Tingkat Provinsi

Kegiatan digelar pada awal Agustus 2024 diikuti oleh sejumlah kepala sekolah dan bendahara sekolah jenjang Sekolah Dasar (SD) di Kecamatan Makarti Jaya dibuka oleh Korwil Disdikbud Makarti Jaya, Lagiman SPd MSi.

Lagiman menyampaikan, kegiatan tersebut diikuti seluruh Kepala SDN dan bendahara sekolah, terpusat di SDN 1 Makarti Jaya sebagai Pusat Sumber Belajar (PSB).

"Rekonsiliasi dikaksanakan sebagai bentuk untuk menertibkan administrasi penggunaan dana BOS yang terdapat di satuan pendidikan khusus jenjang SDN di sini," kata dia saat dikonfirmasi Harian Banyuasin.

BACA JUGA:Banyuasin Terima Penghargaan Nirwasita Tantra dan Sekolah Adiwiyata Provinsi

BACA JUGA:Korwil Gelar Pendampingan Akreditasi di SDN 17 Makarti Jaya

Dia menyampaikan apresiasi atas terselenggaranya rekonsiliasi administrasi Dana BOS, sebab melalui kegiatan dilaksanakan oleh Tim Verifikasi Disdikbud Kabupaten Banyuasin tentunya dapat lebih menertibkan penggunaan dana BOS ke depan. 

Hal senada juga disampaikan Kadisdikbud Banyuasin Aminuddin SPd SIP MM melalui Sekretaris Supriyanto, bahwa kegiatan verifikasi dana BOS, untuk mengevaluasi penggunaan dana BOS tahun 2023.

Verifikasi Laporan Pertanggungjawaban (LPJ) Bantuan Operasional Sekolah (BOS) bagi jenjang SD se-Banyuasin untuk mengetahui secara keseruhuan dalam penggunaan anggaran sekolah.

BACA JUGA:8 Peserta Kwarcab Banyuasin Wakili DIANPIRU Sumsel

Tag
Share