Wujud Nyata Komitmen terhadap Kesehatan Masyarakat, Pemkot Prabumulih Raih Penghargaan UHC 2024
Pj Bupati Prabumulih saat menerima penghargaan UHT--
Termasuk perusahaan di wilayah masing-masing, mendaftarkan pekerja dan anggota keluarganya sebagai peserta BPJS Kesehatan.
BACA JUGA:Askolani Sambangi Kediaman Korban Truk Terbalik, Sampaikan Duka pada Keluarga
Selain itu, pemerintah daerah juga diharapkan memberikan asistensi kepada pekerja informal agar mereka dapat terdaftar dalam Program JKN.
"Pemerintah daerah juga diharapkan memberikan asistensi kepada pekerja informal untuk mendaftar ke Program Jaminan Kesehatan Nasional (JKN)," tuturnya.
Sementara, Direktur Utama BPJS Kesehatan, Ali Ghufron Mukti, mengungkapkan bahwa hingga 1 Agustus 2024, jumlah kepesertaan JKN secara nasional telah mencapai angka 276.520.647 jiwa, atau 98,15 persen dari total penduduk di Indonesia.
Angka ini menunjukkan bahwa mayoritas masyarakat Indonesia telah memahami pentingnya program JKN dan berkomitmen untuk menjadi peserta aktif dalam program tersebut.
Sementara itu, Penjabat Walikota Prabumulih, H Elman ST MM, mengungkapkan rasa bangga dan syukurnya atas penghargaan yang diterima.
Menurutnya, prestasi ini bukan hanya sebuah kebanggaan semata, tetapi juga bukti nyata komitmen Pemkot Prabumulih dalam memberikan layanan kesehatan terbaik bagi seluruh warganya.
“Prestasi ini sangat istimewa dan membanggakan. Penghargaan UHC Award tidaklah yang utama.
Tapi terpenting adalah semua masyarakat bisa memperoleh layanan kesehatan secara gratis. Namun, kami tetap berharap masyarakat Prabumulih tetap sehat dan tidak mengalami sakit,” tegasnya.
Penghargaan Universal Health Coverage (UHC) yang diterima Pemkot Prabumulih bukanlah penghargaan yang mudah diraih.
Dari total 493 kepala daerah yang menerima penghargaan tersebut, hanya mereka yang berhasil mencapai cakupan kepesertaan JKN lebih dari 95 persen dari total penduduk di wilayahnya yang berhak mendapatkan predikat UHC.
Pemkot Prabumulih berhasil mencapai target tersebut, yang sekaligus menempatkan kota ini sejajar dengan 493 daerah lainnya di Indonesia yang memperoleh penghargaan serupa.
Dalam kesempatan yang sama, Elman juga tidak lupa menyampaikan ucapan terima kasihnya kepada seluruh pihak yang telah berkontribusi dalam pencapaian ini.