Target Shayne Pattynama Tampil di Piala Asia 2023
Shayne Pattynama memiliki target di Timnas Indonesia agar bisa menunjukkan pemain yang memiliki banyak bakat di mata dunia.--
BACA JUGA:26 Pemain U-20 Ikuti TC di Qatar
Shayne resmi menjadi Warga Negara Indonesia (WNI) usai mengucap sumpah janji pewarganegaraan pada Selasa 24 Januari 2023, lalu.
Sejak menjadi WNI, Shayne tercatat telah 5 kali membela timnas Indonesia di berbagai ajang. Termasuk penampilan perdananya bersama Skuad Garuda kala menjamu Argentina pada FIFA Matchday, Senin 19 Juni 2023.
Terakhir Shayne membela Garuda saat Indonesia kalah 1-5 dari Irak pada kualifikasi Piala Dunia 2026 putaran kedua.
Gol perdananya sekaligus menjadi gol tunggal Indonesia pada pertandingan yang berlangsung di Stadion Internasional Basra.
Kini Shayne kembali dipercaya oleh pelatih Shin Tae-yong ikut pemusatan latihan (TC) di Antalya, Turki. TC di Turki dijadwalkan pada 20 Desember 2023 hingga 6 Januari 2024mendatang.
Setelahnya tim akan bertolak ke Doha Qatar untuk mengikuti Piala Asia 2023, pada 12 Januari – 10 Februari 2024. Pada Piala Asia, Indonesia tergabung di Grup D bersama Jepang, Irak dan Vietnam.***