BANNER ASKOLANI 2 PERIODE

Lurah Pangkalan Balai Ingatkan Masyarakat Waspadai Begal Jelang Hari Raya

--

PANGKALAN BALAI,KORANHARIANBANYUASIN.ID - Lurah Pangkalan Balai, Amir Apriyan SE, mengingatkan masyarakat untuk meningkatkan kewaspadaan menjelang hari raya. 

Hal ini disampaikannya saat sambutan di acara Nuzulul Quran di Masjid Assyarif Villa Bukit Indah Pangkalan Balai, kemarin malam. 

Amir mengatakan bahwa menjelang hari raya, kebutuhan masyarakat meningkat, sehingga kemungkinan terjadi kejahatan juga meningkat. 

BACA JUGA:Banyuasin Masuk 5 Besar Kasus Perceraian Terbanyak di Sumsel, Penyebab Utamanya ini!

Ia telah banyak mendapatkan keluhan dari masyarakat yang menjadi korban begal. Begal bertopeng sering mengintai di simpang regan agung dan tanjung kepayang.

Oleh karena itu, Amir mengingatkan agar masyarakat tidak berpergian seorang diri di malam hari.

 Ia juga mengajak masyarakat yang pergi sholat ke masjid agar mengunci rumah dengan baik dan mematikan kompor, agar tidak terjadi hal yang tidak diinginkan.

BACA JUGA:Banyuasin Targetkan Mudik Lebaran 2024 Tanpa Kecelakaan: Sinergi Antar Pihak Jadi Kunci

Berikut beberapa tips untuk meningkatkan kewaspadaan menjelang hari raya:

Hindari bepergian seorang diri di malam hari.

Jika harus bepergian di malam hari, mintalah teman atau keluarga untuk menemani.

BACA JUGA:Banyuasin Targetkan Mudik Lebaran 2024 Tanpa Kecelakaan: Sinergi Antar Pihak Jadi Kunci

Selalu waspada terhadap orang-orang yang mencurigakan.

Pastikan rumah terkunci dengan baik saat pergi sholat ke masjid.

Tag
Share
Berita Terkini
Berita Terpopuler
Berita Pilihan