TPPS Banyuasin Terus Bergerak

Kamis 30 Nov 2023 - 18:52 WIB
Editor : Admin

PANGKALAN BALAI - Pemkab Banyuasin terus berupaya untuk menurunkan angka stunting.Sejumlah program terus dijalankan, dengan melakukan monitoring dan evaluasi terhadap program-program tersebut.

Pj Bupati Banyuasin, Hani Syopiar Rustam SH diwakili Sekda Banyuasin Erwin Ibrahim, melaksanakan rapat koordinasi dan evaluasi Tim Percepatan Penurunan Stunting (TPPS) dilaksanakan di Ruang Rapat Kantor Bupati Banyuasin, Kamis 30 November 2023.

"Upaya menurunkan angka stunting di Banyuasin kita harus bekerja bersama-sama, bahu membahu, gotong royong yang melibatkan seluruh OPD untuk membantu menurunkan angka stunting," kata Erwin.

BACA JUGA:DWP Banyuasin Perkenalkan Kekayaan Alam Banyuasin

BACA JUGA:Pakde Slamet Tepis Keraguan Pendukungnya, Nyatakan Serius Nyalon Bupati Banyuasin

Tentunya, upaya tersebut bukan hanya memperhatikan gizi, asupan makanan ketika hamil dan setelah melahirkan.

Tetapi harus diperhatikan kondisi indeks air bersih, udara, tempat tinggal. 

Sebagai pemerintah, harus mengetahui indikator lainnya penyebab dan cara mengatasi agar angka stunting bisa turun.

BACA JUGA:Banyuasin Siapkan Dokumen Perencanaan Penanggulangan Bencana

BACA JUGA:Buruh Harian Lepas Curi Tiang Siku dan Baut Tower PLN

“Satu digit angka memiliki makna sebagai simbol keberlanjutan untuk terus gencar melakukan intervensi dan sosialisasi kepada masyarakat," ungkapnya. 

"Sehingga masyarakat terus mengkonsumsi makanan bergizi dan seimbang. Selain itu agar masyarakat dapat terus saling mengingatkan dan saling peduli terhadap sesama," ujarnya.

"Sehingga angka stunting dapat terus turun. Pada tahun 2022 angka stunting 24,8 persen dan di tahun 2023 24,4 persen,” jelas Sekda.

BACA JUGA:Sering Lakalantas, Warga Usulkan Rambu Lalu Lintas dan Pembatas Sungai

BACA JUGA:Perekonomian Sumsel Tumbuh Stabil

Tags :
Kategori :

Terkait