Mengapa Cerebral Palsy Terjadi? Penyebab dan Risiko yang Perlu Diwaspadai

Minggu 13 Oct 2024 - 08:25 WIB
Reporter : Apriyanti
Editor : Apriyanti

2. Dyskinetik CP

Pada jenis ini, anak mengalami gerakan tak terkendali yang lambat atau berulang-ulang, disebabkan oleh kerusakan pada bagian otak yang mengontrol gerakan otomatis.

Gerakan yang tak terduga ini dapat mempengaruhi seluruh tubuh atau bagian tubuh tertentu.

3. Ataksik CP

Jenis ini menyebabkan masalah dengan keseimbangan dan koordinasi.

Anak mungkin kesulitan berjalan atau melakukan gerakan halus, seperti menulis atau mengambil benda kecil.

Kerusakan pada otak kecil (cerebellum) sering menjadi penyebab jenis CP ini.

4. Cerebral palsy campuran

Beberapa anak mungkin memiliki kombinasi dari berbagai jenis CP, di mana berbagai gejala muncul bersamaan.

Penyebab Cerebral Palsy

Cerebral palsy terjadi karena adanya kerusakan atau gangguan perkembangan pada otak yang sedang berkembang.

Beberapa penyebab utama cerebral palsy meliputi:

- Infeksi selama kehamilan

Infeksi tertentu yang dialami ibu selama kehamilan, seperti rubella, toxoplasmosis, atau cytomegalovirus, dapat mempengaruhi perkembangan otak janin, yang pada akhirnya bisa memicu cerebral palsy.

- Kekurangan oksigen (asfiksia lahir)

Kekurangan pasokan oksigen ke otak bayi selama proses persalinan adalah salah satu penyebab paling umum dari cerebral palsy.

Kategori :