Lanjutnya Menjaga netralitas adalah bagian dari tanggung jawab sebagai pelayan publik. Dalam menjalankan tugas, ASN harus memastikan bahwa mereka tidak terlibat dalam politik praktis yang dapat merusak integritas dan kepercayaan masyarakat.
Dengan bersikap netral, ASN dan TKK akan menunjukkan bahwa mereka mendukung proses demokrasi yang sehat dan adil, serta mendorong terciptanya pemerintahan yang bersih dan transparan.
Pj Bupati Sandi Fahlepi berharap agar seluruh ASN dan TKK di Musi Banyuasin dapat memahami dan menerapkan poin-poin tersebut dalam kehidupan sehari-hari.
Dengan demikian, kita semua dapat berkontribusi pada terciptanya lingkungan kerja yang bersih, profesional, dan berintegritas demi kemajuan daerah.
"Ayo Bersinergi Membangun Muba yang Lebih Baik," tegasnya.