BANNER ASKOLANI 2 PERIODE

Jembatan Air Lematang Diresmikan Pj Gubernur Sumsel

Pj Gubernur Sumsel didamping Pj Bupati Muara Enim saat meresmikan Jembatan Air Lematang, Rabu 4 September 2024.--foto humaspemprovsumsel

KORANHARIANBANYUASIN.ID - Pj Gubernur Sumsel, Elen Setiadi meresmikan jembatan rangka baja Air Lematang Desa Ujan Mas Lama Kabupaten Muara Enim, Rabu 4 September 2024.

Peresmian ini ditandai dengan pemecahan kendi dan penandatanganan prasasti oleh Pj Gubernur Elen Setiadi, sebagai simbol dari selesainya proyek infrastruktur yang telah lama dinantikan oleh masyarakat setempat.

Jembatan ini memiliki panjang 140 meter dan dibangun dengan struktur rangka baja yang kokoh. 

BACA JUGA:Tingkatkan Kewaspadaan, Sekda Muba Imbau Perusahaan Untuk lebih Proaktif Lagi Jaga Konsesinya

BACA JUGA: Iqbal Janji Tertibkan PKL di Pasar Atas Baturaja

Dalam , Elen Setiadi menegaskan bahwa pembangunan jembatan ini merupakan langkah penting dalam upaya pemerintah untuk meningkatkan infrastruktur guna menunjang kesejahteraan masyarakat. 

Jembatan ini akan menjadi penghubung utama sekaligus jalur lalu lintas alternatif bagi warga yang bermukim di Kecamatan Ujan Mas.

Khususnya dalam mengangkut hasil pertanian dan keperluan aktivitas ekonomi lainnya.

BACA JUGA: Iqbal Janji Tertibkan PKL di Pasar Atas Baturaja

BACA JUGA:Targetkan Pelayanan Dokumen Kependudukan Selesai Dalam 1 Jam

“Pembangunan Jembatan ini merupakan salah satu wujud nyata dari upaya pemerintah dalam meningkatkan infrastruktur untuk menunjang kesejahteraan masyarakat,” ungkap Elen Setiadi dalam sambutannya.

Jembatan yang memiliki panjang 140 meter ini dibangun melalui pendanaan yang berasal dari APBD Sumsel, APBD Muara Enim, serta hibah rangka baja dari Kementerian PUPR.

Pembangunan jembatan ini berlangsung secara bertahap mulai dari tahun 2021 hingga 2023.

BACA JUGA:Warga Geger, Wanita Ditemukan Tewas Terbakar di Kebun Karet

Tag
Share