BANNER ASKOLANI 2 PERIODE

Ini Nilai Kerugian Kabaran di Saterio Banyuasin

Api saat membakar toko sembako dan rumah mewah di Saterio Banyuasin III Banyuasin--

KORANHARIANBANYUASIN.ID - Sebuah peristiwa kebakaran yang sangat dahsyat melanda Kelurahan Saterio, Kecamatan Banyuasin III, Kabupaten Banyuasin.

Peristiwa yang terjadi pada 29 Agustus 2024 malam tadi, menghanguskan habis sebuah warung dan rumah mewah milik Yudi.

Api yang diduga berasal dari korsleting listrik di dalam warung dengan cepat menjalar ke seluruh bangunan. 

BACA JUGA:Polres Banyuasin Berhasil Ungkap Kasus Pencurian Tandan Sawit, Lima Pelaku Diamankan

Ledakan-ledakan keras terdengar akibat adanya gudang tabung gas di lokasi kejadian, menyebabkan dinding rumah retak dan memperparah kerusakan.

Yang paling menyita perhatian adalah ludesnya ratusan juta rupiah rokok baru yang baru saja dipesan oleh pemilik warung. 

Selain itu, kerugian materi lainnya diperkirakan mencapai miliaran rupiah.

BACA JUGA:10 Keistimewaan Buah Peach Bagi Kesehatan, Cobain Yuk!

Petugas pemadam kebakaran yang dikerahkan ke lokasi kejadian mengalami kesulitan dalam memadamkan api akibat keterbatasan sumber air di musim kemarau. 

Butuh waktu sekitar 7 jam bagi petugas untuk dapat menjinakkan si jago merah.

"Rokok pak baru datang kemarin pagi, nilainya ratusan juta, ludes tak satupun bisa diselamatkan," ujar salah satu kerabat korban. 

BACA JUGA:Polres dan Kodim Banyuasin Tegas Tindak Pengacau Pilkada

Menurutnya, sumber api berasal dari konsleting listrik di dalam toko. Kerugian mencapai miliaran rupiah. 

"Api itu dari keterangan warga berasal dari dalam toko. Kemungkinan penyebabnya konsleting listrik, api membesar dan menyambar gudang tabung gas hingga terdengar ledakan," ujarnya. 

Tag
Share