BANNER ASKOLANI 2 PERIODE

Kendalikan Inflasi, Pj Gubernur Sumsel Panen Raya Cabai

Panen raya cabai di Desa Arisan Jaya, Pemulutan Barat I, Kabupaten Ogan Ilir, belum lama ini.--

BACA JUGA:Sekda Sumsel Ingatkan Jajaran Pentingnya Sikap dan Perilaku Sebagai Pemangku Jabatan

Demi mendukung produksi petani cabe di Ogan Ilir, Fatoni pun tak sungkan mengguyurkan sejumlah bantuan. 

Sesuai permintaan para petani, Fatoni memberikan sejumlah bantuan, yaitu berupa berupa bibit cabai, pompa hingga cultivator (traktor mini). 

Dia berharap adanya bantuan ini semakin memotivasi para petani untuk menanam cabai sebaik mungkin sehingga Sumsel dapat memenuhi kebutuhan cabai di daerahnya sendiri tanpa ketergantungan daerah lain. 

Dengan produksi yang melimpah diharapkannya pendapatan petani cabai akan ikut meningkat.

Sehingga mampu menopang perekonomian warga agar anak-anak mereka mendapatkan pendidikan yang baik. 

"Sehingga inflasi bisa kita tangani, kemiskinan juga kita tangani. Sebab jika penanaman cabe nya berhasil maka pendapatan masyarakat cukup dan stunting tidak akan terjadi," jelas Fatoni. 

Selain menggalakkan penanaman cabai di pekarangan rumah, Fatoni juga mengajak warga untuk menghemat pangan. 

Ini bertujuan agar diharapkan kedepannya tidak ada lagi makanan yang bersisa karena setiap warga mengonsumsi pangan sesuai kebutuhan. 

"Semua ini perlu kita lakukan bersama agar Sumsel semakin maju dan sejahtera," tukasnya.***

Tag
Share
Berita Terkini
Berita Terpopuler
Berita Pilihan