BANNER ASKOLANI 2 PERIODE

Peluang Timnas Indonesia di Piala Asia 2024, Ini Kata Jordi Amat

Jordi Amat telah bergabung dengan Timnas Indonesia di Antalya, Turki.--pssi.org

BACA JUGA:Timnas Indonesia Intens Latihan Perkuat Fisik

Dia menyebut saat ini kesehatannya sudah dalam kondisi sehat.

"Saya dalam kondisi bagus, sebelumnya saya menjalani perawatan, jadi kondisi bahu saya semakin baik saat ini," katanya.

"Di tiga sampai empat pertandingan sebelumnya, saya menggunakan painkillers, saya mencoba untuk menghindari operasi," bebernya. 

"Karena di klub punya laga penting. Saya berharap bahu saya oke. Saat ini saya menjalani latihan perdana, dan sempurna, jadi saya senang bisa berada di sini," sambungnya.

Adapun dia langsung mengikuti banyak materi latihan yang diberikan oleh tim pelatih. Dan menurutnya rekan-rekan satu timnya telah bekerja keras selama latihan.

"Hari ini kami latihan banyak sekali, seperti passing drill, positioning, one sided game, dan lainnya. Latihan sangat kompetitif. Tim bekerja baik, di lapangan dan gym, jadi semua di sini bekerja keras," tukasnya.***

Tag
Share
Berita Terkini
Berita Terpopuler
Berita Pilihan