Peraih Perunggu Olimpiade Ini Resmi Bubar! Inilah Alasan Mengejutkan di Baliknya

Chiharu Shida/Nami Matsuyama--

KORANHARIANBANYUASIN.ID - Pasangan ganda putri Jepang peraih medali perunggu Olimpiade Paris 2024, Chiharu Shida dan Nami Matsuyama, secara resmi mengumumkan pembubaran kerja sama mereka dalam konferensi pers di Kumamoto, Jepang, pada Selasa (8/7).

Keputusan ini akan berlaku efektif setelah mereka menyelesaikan partisipasi di Kejuaraan Dunia Bulan Agustus 2025.

Meski saat ini masih menduduki peringkat dua dunia, keduanya sepakat untuk mengakhiri kolaborasi yang telah membawa banyak prestasi gemilang, termasuk podium Olimpiade yang sangat prestisius.

BACA JUGA:Bukan Soal Teknik, Ini yang Bikin Pemain Muda Gagal Menang Menurut Kevin Sanjaya!

BACA JUGA:Siap Fisik dan Mental, Ginting dan Gregoria Dipastikan Comeback di Japan dan China Open 2025

Menurut pernyataan resmi, keputusan ini diambil setelah diskusi panjang terkait arah karier masing-masing ke depan.

Dalam konferensi pers tersebut, Nami Matsuyama menyampaikan bahwa ia belum bisa membeberkan rencana selanjutnya usai perpisahan dengan Shida.

Ia berjanji akan mengumumkan aktivitas barunya di kemudian hari.

BACA JUGA:Bukan Sekadar Peserta, Malaysia Kini Jadi Ancaman Serius di Turnamen Dunia!

BACA JUGA:Kesehatan Mental Kembali Mencuat Usai Unggahan Lee Zii Jia: Ungkapan Seni atau Sinyal Bahaya?

Sementara itu, Chiharu Shida justru sudah memiliki gambaran yang cukup jelas mengenai langkah berikutnya.

Shida mengonfirmasi bahwa ia akan membentuk pasangan baru dengan Arisa Igarashi, pemain muda potensial dari klub BIPROGY, mulai bulan September 2025.

Meski Igarashi belum setenar Shida, duet baru ini menarik perhatian karena potensi gabungan antara pengalaman Shida dan semangat muda dari Igarashi.

BACA JUGA:Jelang Kejuaraan Asia, Timnas Voli U-16 Coret 4 Pemain! Siapa Saja Korbannya?

Tag
Share
Berita Terkini
Berita Terpopuler
Berita Pilihan