KORANHARIANBANYUASIN.ID - Sebuah kecelakaan tunggal terjadi di Jalan Lintas Timur (Jalintim) Palembang-Betung, tepatnya di KM 66, sekitar Simpang Pancur, Kecamatan Betung, Kabupaten Banyuasin, pada Rabu 6 November 2024 dini hari.
Sebuah mobil Isuzu Box dengan nomor polisi B 9315 UXY yang dikendarai oleh Alpian dilaporkan menabrak median jalan akibat pengemudinya diduga mengantuk.
Insiden terjadi sekitar pukul 02.00 WIB. Alpian, yang dalam perjalanan dari Palembang menuju Jambi, diduga mengalami kelelahan setelah melakukan perjalanan panjang dari Jakarta tanpa istirahat yang cukup.
BACA JUGA:Terdapat 43 Surat Suara Pilgub di Banyuasin Rusak
Hal ini membuatnya kehilangan konsentrasi sehingga mengantuk saat mengemudikan kendaraannya. Mobil tersebut akhirnya menabrak median jalan dan terguling ke badan jalan di sisi kiri arah Jambi.
Menurut informasi yang dihimpun dari pihak kepolisian, tidak ada korban jiwa dalam peristiwa ini.
Namun, kerugian materiil tak dapat dihindari karena kendaraan Isuzu Box tersebut mengalami kerusakan cukup parah.
BACA JUGA:Komisi I DPRD Banyuasin Tekankan Netralitas dan Kondusifitas Jelang Pilkada
Warga sekitar yang melihat kejadian langsung memberikan pertolongan kepada Alpian dan membawanya ke tempat yang aman untuk mendapatkan perawatan.
Anggota Satuan Lalu Lintas Polres Banyuasin yang menerima laporan tentang kecelakaan tersebut segera mendatangi lokasi kejadian untuk melakukan pengaturan arus lalu lintas.
Hal ini dilakukan agar tidak terjadi kemacetan panjang, mengingat lokasi kejadian berada di jalur utama yang cukup ramai dilalui kendaraan.
BACA JUGA:Wakil Ketua II DPRD Banyuasin Hadiri Bhakti Sosial IDI
Selain itu, pihak kepolisian juga menggunakan alat berat untuk mengevakuasi truk yang terguling agar tidak mengganggu pengguna jalan lainnya.
Kasat Lantas Polres Banyuasin, AKP Bambang Wiyono, yang didampingi oleh Kanit Laka Ipda Africo, mengonfirmasi bahwa kecelakaan tersebut murni disebabkan oleh pengemudi yang mengantuk.
"Laka tunggal ini terjadi karena pengemudi kelelahan dan mengantuk. Kami mengimbau kepada seluruh pengguna jalan untuk tidak memaksakan diri berkendara jika merasa lelah atau mengantuk," ujar AKP Bambang.